Outbound Team Building, Outbound Untuk Karyawan, PT. Garuda Food
Alhamdulillah puji syukur kepada Allah, atas berkat rahmatNya Kami First outbound kembali mendapat amanah untukmembagi makna tentang team building dengan masyarakat luas industri, salah satu masyarakat industri tersebut adalah dari PT Garuda food divisi Produksi. Mengambil tempat outbound di Warung Desa Trawas. acara team building outbound ini merupakan rangkaian dari acara penataran peningkatan kualitas produksi dari seluruh divisi produksi PT Garuda Food Nasional. Kegiatan team building ini mengisi sela-sela kegiatan mereka di hari kedua tepatnya tanggal 20 Desembe 2013.
Sejumlah kurang lebih 32 orang staf divisi produksi PT Garuda Food dengan antusias mengikuti rangkaian kegiatan team building yang First Outbound coba bawakan, sekalipun tim Garuda Food ini sudah terlalu sering mengikuti kegiatan serupa, sehingga menjadi tantangan bagi Kami tim kreativ First outbound untuk meramu ragam simulasi team building yang bisa menarik perhatian dan membawa makna baru untuk merefresh team work mereka. Cuaca sempat hujan di awal kegiatan team building, namun dengan tema memperbaharui kualitas dan peningkatan produksi, maka tim kreatif mencoba menggabungkan bentuk permainan outbound dengan lingkungan sekitar yang cukup melimpah air, maka ibarat permainan outbound ini adalah “mencuci” kulaitas team work mereka agar lebih baru dan fresh jadilah permainan –permainan outbound yang lebih melibatkan air . Kami ucapkan terima kasih atas kepercayaannya kepada PT Garuda Food dan Warung Desa Trawas. http://www.1stoutbound.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar